Transfer File Lebih Mudah dengan Aplikasi Bluetooth Untuk PC Windows 7

Transfer File Lebih Mudah dengan Aplikasi Bluetooth Untuk PC Windows 7

Banyak yang mencari aplikasi bluetooth untuk PC Windows 7 guna mempermudah proses pengiriman file dari Smartphone ke komputer atau sebaliknya. Selain data, perangkat ini juga bisa digunakan untuk menyambungkan alat lain tanpa memerlukan kabel, seperti earphone atau headset. Lalu apa saja pilihannya? Berikut ini akan dijelaskan:

1. Intel Wireless Bluetooth

Kemudahan transfer data ditawarkan oleh aplikasi bluetooth satu ini. Versi teranyarnya adalah 21.40.5 yang diperbarui tanggal 15 Januari 2020. Sisi menarik lainnya yaitu, tersedia bermacam bahasa (multi language) sehingga tidak perlu kebingungan mencari yang bisa dipahami.

Namun, sebelum menginstal Intel Wireless Bluetooth, pastikan bahwa adaptor nirkabel didukung. Periksa juga sistem operasi dari PC Windows yang dipakai, apakah 32-bit atau 64-bit. Jika sudah mengunduh, lepas dulu instalan aplikasi yang digunakan saat ini. Lalu klik dua kali pada unduhan terbaru itu.

2. Bluetooth Driver Installer

Bagi yang ingin memindahkan file dari smartphone ke komputer tanpa harus membayar alias gratis, cobalah untuk memasang Bluetooth Driver Installer. Interface yang sederhana tentu memudahkan aktivitas penggunanya. Aplikasi ini tersedia dalam versi 1.0.0.128 dengan jumlah bintang sebanyak 3,4.

Bluetooth Driver Installer menawarkan fiturnya dengan memakai English Language, bahasa yang umum digunakan dalam sebuah aplikasi. Untuk memanfaatkan teknologi ini, sebuah PC memerlukan adaptor khusus sehingga proses transfer file, dokumen, gambar, dan video dapat dilakukan dengan mudah.

3. Bluetooth View

Rekomendasi ketiga dari aplikasi bluetooth untuk PC Windows 7 yaitu Bluetooth View. Perangkat ini cocok sekali digunakan sebagai alat transfer sebab ukurannya yang lumayan kecil. Selain itu juga dapat dimanfaatkan secara bebas dan gratis. Mendapatkan bintang 2,7 serta sudah diunduh hingga 1 juta kali melalui browser.

Terdapat dua macam bahasa yang disediakan, yakni Inggris dan Prancis. Kemudahan lain yang ditawarkan yaitu dapat berjalan di latar belakang. Aplikasi ini juga menyediakan informasi yang detail, mulai dari perangkat lain yang tersambung, alamat dan nama bluetooth, waktu deteksi pertama dan terakhir, dan lain-lain.

4. Bluetooth Sender Sargon

Perangkat selanjutnya ini dikembangkan oleh developer bernama Sargon LLC. Ada lebih dari 166 ribu pengguna yang sudah merasakan manfaatnya. Transfer media ke perangkat lain menjadi lebih mudah tanpa harus menggunakan kabel. Keuntungan lainnya adalah konsumsi sumber daya sistem sangat minimal.

Meskipun banyak kelebihan yang ditawarkan, aplikasi ini juga terdapat kekurangan. Diantaranya yaitu jangkauan nirkabelnya terbatas, perangkat lain yang akan mengirim atau menerima file harus sama-sama memiliki bluetooth. Untuk memperoleh fitur yang lebih lengkap harus beralih ke premium dan melakukan pembelian.

5. Intel Bluetooth Driver

Pilihan terakhir yang dapat dijajal adalah Intel Bluetooth Driver. Aplikasi ini bisa diinstal pada sistem operasi Windows 7 baik 32-bit maupun 64-bit. Namun ukurannya cukup besar dan harus menyisakan ruang hingga 245,45 MB. Sebelum memasangnya pun harus memperhatikan langkah-langkah yang sesuai.

Setelah melakukan download, aplikasi harus diekstrak terlebih dahulu. Caranya dengan memulai pencarian dan ketik c2blt01us71.exe lalu klik Search Everywhere. Jika menemukan file yang sudah diunduh, tekan ikon tersebut dua kali dan pilih lanjutkan pada kotak dialog. Setujui perjanjian lisensi, serta pastikan file disimpan dalam folder yang tepat. Terakhir, pilih next dan tunggu sampai selesai.

Jika semua proses sudah dilakukan, tinggal memasang aplikasi di perangkat komputer. Carilah menu start, klik All Programs. Pilih Accessories dan Run. Ketik nama file C:SWTOOLSDRIVERSBTOOTHc2blt01us17Setup.exe lalu tekan next. Ikuti semua petunjuk di layar. Setelah selesai, lakukan reboot sistem.

Demikian sedikit ulasan mengenai aplikasi bluetooth untuk PC Windows 7 yang dapat membantu proses transfer file dengan mudah. Yang perlu diingat adalah pilih spesifikasi yang benar sebab nantinya akan ditanya tentang berapa bit. Jika keliru, maka tidak dapat berjalan dengan baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *