5 Cara Memblokir Iklan di HP Android Agar Nyaman Menggunakan Ponsel

cara memblokir iklan di hp android

Iklan yang sering muncul secara tiba-tiba ketika membuka aplikasi, browsing atau bermain game tentu menyebalkan. Apalagi jika iklan itu berukuran besar sehingga menutup hampir semua konten yang sedang dilihat. Untuk menangkal hal seperti ini terjadi pengguna harus mengetahui cara memblokir iklan di HP Android.

Iklan yang muncul memang menjadi cara pemilik website, game atau aplikasi mendapatkan penghasilan dan mengembangkan websitenya tersebut. Namun, selain iklan yang muncul dari bawaan sistem Android, ada pula iklan yang muncul membawa virus sehingga pengguna Android berupaya untuk menghilangkan iklan di HPnya. Berikut ini cara yang dapat dilakukan untuk menangkal iklan yang muncul di ponsel:

1. Lakukan Pengaturan Chrome

Meskipun Google telah mengumumkan akan memblokir iklan di situs web apabila menggunakan satu halaman penuh. Namun, beberapa situs masih menggunakan pop-up untuk menampilkan iklan. Untuk memblokir iklan yang muncul lakukan hal-hal sebagai berikut:

  • Buka Chrome dan pilih titik tiga di sudut kanan atas;
  • Cari menu Setting, lalu pilih Setting Site;
  • Pada menu ini cari Pop-ups and redirect, kemudian matikan;
  • Kembali lagi ke menu Setting Site;
  • Pilih Ads dan matikan menu ini.

2. Gunakan Lite Chrome

Trik lain sebagai cara memblokir iklan di HP Android adalah dengan menggunakan penghemat data Chrome. Untuk mengubahnya menjadi Lite Chrome, buka menu Chrome dengan mengetuk titik tiga di pojok kanan atas dan scroll ke bawah sampai menemukan menu Setting. Kemudian pilih menu Lite dan aktifkan fitur tersebut.

3. Aktifkan Mode Pesawat

Ketika bermain game dan muncul iklan secara tiba-tiba mungkin menjengkelkan. Iklan muncul karena adanya jaringan internet aktif pada ponsel. Oleh karena itu, jika game yang dimainkan dapat dibuka pada mode offline, aktifkan fitur mode pesawat dan ini efektif untuk menghalau iklan di HP. Atau jika khawatir akan ada yang menghubungi telepon, cukup matikan data saja.

4. Pasang AdGuard

Iklan tidak hanya muncul di browser tetapi juga dalam game atau aplikasi favorit lainnya. Menggunakan AdGuard sebagai cara memblokir iklan di HP Android membuat iklan yang muncul di browser, aplikasi, game dan situs yang dibuka tidak muncul lagi. Aplikasi ini tersedia di Play Store tetapi versi lengkapnya harus diunduh di website resmi AdGuard.

Aplikasi ini bukan hanya dapat memblokir iklan di HP tetapi penggunanya juga memiliki kendali penuh terhadap pemblokiran yang dilakukan. Hal ini membuat pemilik ponsel dapat melihat sejauh mana aplikasi-aplikasi terpasang memblokir iklan yang akan muncul.

5. Lakukan UnInstall Aplikasi

Iklan bisa saja muncul dari aplikasi berjalan yang tidak diketahui, maka carilah aplikasi tersebut. Perlu diketahui bahwa aplikasi apapun berpotensi menjadi penyebab munculnya iklan-iklanĀ  tersebut, sehingga carilah aplikasi tersebut di Play Store lalu pilih Aplikasi dan Game Saya. Kemudian pilih Koleksi dan lakukan sortir berdasarkan file terbaru, akan terlihat aplikasi yang diduga berbahaya.

Setelah itu, keluar dari Play Store dan masuk ke menu Pengaturan di ponsel, pilih menu Aplikasi dan uninstall aplikasi yang diduga berbahaya tadi. Restart ponsel dan pastikan aplikasi yang telah di-uninstall sudah tidak ada.

Dengan menggunakan cara memblokir iklan di HP Android di atas, pengguna Ponsel dapat melakukan aktivitas tanpa gangguan. Agar permasalahan serupa tidak terjadi lagi lakukan clear cache secara berkala. Selain itu juga, gunakan aplikasi resmi agar terhindar dari malware yang menyusup lewat iklan yang muncul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *